in ,

Kembali Berkarya! Regina Ivanova Rilis Single “Mengikat Janji” Setelah 6 Tahun Vakum

Share

Trendwanita.com, Musik – Regina Ivanova, sang jawara Indonesian Idol musim ke-7, kembali meramaikan industri musik Indonesia dengan single terbarunya yang berjudul “Mengikat Janji.”

Setelah vakum selama kurang lebih enam tahun—melewati masa pandemi dan perjalanan menjadi seorang ibu—Regina akhirnya kembali berkarya.

Regina Ivanova - Mengikat Janji
Regina Ivanova – Mengikat Janji

Kali ini, ia berkolaborasi dengan Ilham Baso untuk menghadirkan “Mengikat Janji,” sebuah lagu yang lahir dari kreativitas mereka berdua.

Regina tetap mempertahankan nuansa pop ballad dalam single terbarunya, selaras dengan karakter vokalnya yang kuat sebagai penyanyi power ballad.

Dari sisi lirik, lagu ini mengisahkan perjalanan cinta sepasang kekasih yang menghadapi berbagai lika-liku dalam hubungan mereka.

Meski diterpa banyak tantangan, mereka memilih untuk tetap bersama, melewati semua rintangan hingga akhir.

Liriknya yang sederhana, dipadukan dengan aransemen musik indah garapan Ray Lewis, menjadikan lagu ini salah satu karya bertema cinta yang begitu memikat dan layak untuk dinikmati.

Seberapa menarik artikel ini?

Klik bintang untuk vote

Penilaian rata-rata / 5. Jumlah suara:

Jadilah yang pertama memberi peringkat pada artikel ini.

Kami mohon maaf karena posting ini tidak berguna untuk Anda

Biarkan kami memperbaiki pos ini

Beri tahu kami bagaimana kami dapat memperbaiki pos ini?