Trendwanita.com – Resep cumi asin cabe ijo adalah salah satu sajian khas yang banyak digemari oleh pecinta makanan pedas.
Kombinasi cumi asin yang kenyal dan gurih dengan cabe ijo yang pedas membuat hidangan ini begitu menggugah selera.
Selain rasanya yang nikmat, resep ini juga mudah dibuat dengan bahan-bahan yang sederhana.
Hidangan cumi asin cabe ijo ini selalu menjadi favorit dan sangat cocok untuk menemani nasi hangat.
Selain itu, cumi asin memiliki tekstur kenyal yang memberikan sensasi berbeda saat dikunyah.
Bagi penggemar makanan pedas, hidangan ini adalah pilihan yang sempurna untuk memuaskan selera.
Resep cumi asin cabe ijo
Nah bagi yang penasaran ingin segera mencoba membuatnya, berikut ini ada langkah demi langkah caranya yang bisa langsung dipraktikan di rumah. Simak yuk!
Resep Cumi Asin Cabe Ijo
Bahan-bahan
Bahan :
- 200 gram cumi baby asin rendam air panas 5 menit lalu bilas, lalu tumis asal
- 8 buah cabe hijau besar buang biji, rebus
- 2 buah cabe hijau kalimantan rebus (bisa pakai rawit atau keriting ya)
- 8 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 5 buah tomat hijau potong-potong
- 3 lembar daun jeruk
- 4 lembar daun salam
- 2 buah jeruk nipis
- gula pasir, lada secukupnya
- air secukupnya
Cara memasak
- Siapkan bawang putih dan bawang merah lalu blender sampai halus. Setelah itu tumis sampai kecoklatan masukkan daun jeruk dan daun salam.
- Blender/ulek asal cabe hijau lalu masukkan cabe hijau ke tumisan, aduk rata sebentar. Kemudian masukkan tomat hijau. Aduk rata.
- Masukkan cumi yang sudah ditumis asal. Beri air, lada, gula pasir. Aduk-aduk sampai cumi matang. Jangan terlalu lama. Jangan lupa pakai api sedang.
- Cek rasa. Jika sudah pas, beri perasan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat dan siap disajikan.
Itulah resep cumi asin cabe ijo, tidak ada yang sulit bukan? Tunggu apalagi? Cobain bikin sekarang juga di rumah yuk.
Selamat memasak.