Go Back

Resep Nastar Keju Praktis

Yuk, coba resep nastar keju lumer dengan isian selai nanas homemade. Praktis, gurih, dan lezat, cocok untuk sajian spesial keluarga!
Course Camilan
Cuisine Indonesia
Prep Time 10 menit
Waktu Masak 40 menit
Total Time 1 hour 30 menit

Ingredients

Adonan:

  • 350 gr tepung terigu saya pakai Segitiga Biru
  • 50 gr gula halus
  • 2 butir kuning telur
  • 2 sdm susu bubuk
  • 150 gr margarin Blueband C&C
  • 100 gr butter Anchor
  • 75 gr keju parut

Isian:

  • 200 gr selai nanas homemade

Olesan:

  • 2 butir kuning telur saya pakai telur omega
  • 2 sdm minyak goreng

Instructions

Mixer bahan utama:

  • Campurkan butter, margarin, kuning telur, dan gula halus. Mixer dengan whisk sebentar saja hingga tercampur rata.

Buat adonan:

  • Masukkan tepung terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit sambil diaduk menggunakan spatula. Uleni adonan dengan tangan sebentar hingga kalis dan bisa dibentuk.

Tambahkan keju:

  • Masukkan keju parut ke dalam adonan, lalu aduk hingga rata.

Bentuk nastar:

  • Ambil adonan sekitar 8 gr, pipihkan, lalu isi dengan selai nanas (sekitar 5-6 gr). Bentuk bulat dan tata di loyang hingga adonan habis.

Panggang tahap pertama:

  • Panggang nastar dalam oven dengan suhu 130°C, api atas bawah selama 25-30 menit (sesuaikan dengan oven masing-masing).

Oles permukaan nastar:

  • Setelah matang, biarkan nastar dingin. Olesi permukaannya dengan campuran kuning telur dan minyak goreng sebanyak 2 kali.

Panggang tahap kedua:

  • Panggang kembali dengan suhu 100°C, api bawah saja selama 10-15 menit hingga olesan matang dan berwarna cantik.

Simpan nastar:

  • Angkat nastar dan biarkan dingin. Simpan dalam wadah kedap udara agar tetap renyah dan tahan lama.